Thursday, March 2, 2023

KAJIAN PEMUDA - UJIAN DAN COBAAN SETIAP MASA/USIA - Ust. Annas Auli, S.Pd

 


Kjian pemuda Cepu, 2 Maret 2023

Lokasi : Kantor PCM Cepu

Waktu : 19.30 - 21.00

Pemateri : Ustadz. Annas Aulia Irhamni, S.Pd

Sebelum Kajian dimulai pemuda mengawali Ngaji bersama Surah Al-Kahfi 10 Ayat guna untuk menumbuhkan semangat dalam mengkaji Al-Qur'an.

Kajian dengan tema Ujian dan Cobaan setiap Masa/Usia yang di sampaikan oleh Ustadz. Annas Aulia, S.Pd menjadikan bahan untuk renungan bagi setiap manusia bahwa manusia tak akan luput dari yang namanya cobaan dan ujian, mulai dari masa kanak-kanak, dewasa, menikah, kluarga, sampai tuapun manusia akan selalu di berikan cobaan oleh Allah SWT. Setiap cobaan harus kita hadapi jangan sampai kita menjadi lemah dengan cobaan. orang menjdi semakin kuat karna banyaknya cobaan dan pengalaman, 1 kegagalan harus menjoba lagi dan seterusnya... maka setiap manusia harus bersabar dalam menghadapi cobaan yang Allah berikan.

Allah berfirman dalam Al-Quran mengenai keutamaan sikap sabar untuk memotivasi hamba-hambaNya mengamalkan sikap tersebut :


وَلَنَبْلُوَنَّكُم بِشَىْءٍ مِّنَ ٱلْخَوْفِ وَٱلْجُوعِ وَنَقْصٍ مِّنَ ٱلْأَمْوَٰلِ وَٱلْأَنفُسِ وَٱلثَّمَرَٰتِ ۗ وَبَشِّرِ ٱلصَّٰبِرِينَ


Artinya: “Dan sungguh akan Kami berikan cobaan kepadamu, dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa dan buah-buahan. Dan berikanlah berita gembira kepada orang-orang yang sabar.” (Q.S Al=Baqarah: 155).


Beberapa ayat-ayat Al-Quran yang dapat memotivasi kita untuk bersabar:


Allah memberi ganjaran terbaik bagi hamba-hambaNya yang sabar (QS. Az-Zumar :10) :

قُلْ يَٰعِبَادِ ٱلَّذِينَ ءَامَنُوا۟ ٱتَّقُوا۟ رَبَّكُمْ ۚ لِلَّذِينَ أَحْسَنُوا۟ فِى هَٰذِهِ ٱلدُّنْيَا حَسَنَةٌ ۗ وَأَرْضُ ٱللَّهِ وَٰسِعَةٌ ۗ إِنَّمَا يُوَفَّى ٱلصَّٰبِرُونَ أَجْرَهُم بِغَيْرِ حِسَابٍ


Artinya:” Katakanlah: “Hai hamba-hamba-Ku yang beriman. bertakwalah kepada Tuhanmu”. Orang-orang yang berbuat baik di dunia ini memperoleh kebaikan. Dan bumi Allah itu adalah luas. Sesungguhnya hanya orang-orang yang bersabarlah Yang dicukupkan pahala mereka tanpa batas.” (Q.S Az-Zumar: 10).


Memperoleh ampunan dan pahala yang besar (Q.S Hud: 11)

إِلَّا ٱلَّذِينَ صَبَرُوا۟ وَعَمِلُوا۟ ٱلصَّٰلِحَٰتِ أُو۟لَٰٓئِكَ لَهُم مَّغْفِرَةٌ وَأَجْرٌ كَبِيرٌ


Artinya: “Kecuali orang-orang yang sabar (terhadap bencana), dan mengerjakan amal-amal saleh; mereka itu beroleh ampunan dan pahala yang besar.” (Q.S Hud: 11).


Allah bersama orang-orang yang sabar (Q.S Al Baqarah: 153)

يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُوا۟ ٱسْتَعِينُوا۟ بِٱلصَّبْرِ وَٱلصَّلَوٰةِ ۚ إِنَّ ٱللَّهَ مَعَ ٱلصَّٰبِرِينَ


Artinya:” Hai orang-orang yang beriman, jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar.” (Q.S Al Baqarah: 153).


Orang sabar akan diberi balasan tempat tinggi dalam surga (Q.S Al-Furqan: 75).

أُو۟لَٰٓئِكَ يُجْزَوْنَ ٱلْغُرْفَةَ بِمَا صَبَرُوا۟ وَيُلَقَّوْنَ فِيهَا تَحِيَّةً وَسَلَٰمًا


Artinya:” Mereka itulah orang yang dibalasi dengan martabat yang tinggi (dalam surga) karena kesabaran mereka dan mereka disambut dengan penghormatan dan ucapan selamat di dalamnya,” (Q.S Al-Furqan: 75).


Selain itu pada masa sulit seperti ini, berbuat baik dan saling mengingatkan dalam kesabaran merupakan keutamaan. Dengan memperkuat kesabaran, semoga kita semua bisa melewati ujian pandemi ini dengan baik





0 comentários:

Post a Comment